Kelebihan notepad++:
1) Gratis. Kalau dah dibilang gratis apalagi banyak fitur-fiturnya, dah pasti banyak yang pakai.
2) Notepad++ sangat ringan sebagai sebuah teks editing dan coding.
3) Link pada notepad++ aktif dengan notasi http (bukan www) seperti http://alamatweb.com. Untuk menuju halaman website anda tinggal klik 2x url tersebut. Ini sangat bagus kapanpun anda menyimpan bookmark pada file .txt dan sering mengunjungi halaman-halaman bookmark anda.
4) Dengan notepad++ anda dapat melakukan proses editing "undo" & "redo" hingga berkali-kali pada catatan note anda, ini berbeda dengan jika anda menggunakan notepad bawaan windows.
5) Pada versi 6.7.3 ke atas, notepad plus plus memiliki fitur autocomplete baik pada kata-kata, maupun pada saat mengetikkan parameter fungsi ketika melakukan coding, misalnya {}, [], " ", dll. Setiap syntax akan terlihat jelas dan memiliki warna tersendiri.
6) Fitur word autocompletion pada notepad++ sangat bagus bagi anda yang suka menulis draft artikel yang SEO (Search Engine Optimation) friendly, karena dapat mengetahui apakah sebuah kata / kata kunci yang berkaitan sudah masuk ke dalam draft artikel anda atau belum.
Klik Spoilernya:
7) Notepad++ sangat enak dipakai saat melakukan proses copy-paste dari sumber-sumber yang ada di internet untuk dijadikan sebuah file txt.
8) Memiliki multi tab sehingga dapat membuka file secara bersamaan. Ini berbeda dengan notepad biasa bawaan windows.
9) Notepad++ juga dapat digunakan untuk mengetahui jumlah kata ketika anda membuat draft artikel, melalui menu View > Summary.
10) Dalam pengaturannya mudah, misalnya:
- Ketika program notepad++ dijalankan akan langsung membuka file terakhir yang dibuka
- Dapat di atur default directory sesuai keinginan misalya: D:\txt-notes, jadi setiap anda menjalankan notepad++, dan membuka file txt, anda tidak perlu kebingungan mencari file-file txt anda,
Saat melakukan penulisan drafting artikel, baik notepad atau notepad++ ketika digunakan akan memunculkan banyak ide karena sifat "simple-nya" dan lebih fokus, dari pada menggunakan program lainnya seperti ms.word. Sifat simple ini akan membuat lebih fokus ibarat anda membuka halaman google.com, anda pasti langsung fokus untuk mengetikkan sebuah kata kunci atau anda langsung meng-close halaman tersebut.
Itulah beberapa kelebihan yang anda dapat rasakan secara langsung meski anda hanya berkutat dengan teks-teks sederhana dalam format txt, misalnya untuk menyimpan bookmark, menyimpan script, atau menyimpan draft artikel.
Saya setuju mas, sebelumnya saya biasa menggunakan aplikasi dreamweaver dan ternyata terlalu berat. Lalu browsing dan akhirnya ketemu sama notepad ++ ini.. Update terbaru dari aplikasi ini semakin lengkap dan sip mas :)
ReplyDeleteMampir ya mas :) ke blog butut saya, sambil silaturahmi kita :)
Notepad++ini memang memiliki kemampuan yang fantastis terutama untuk teks editing dan coding. Selain ringan Notepad++ ini juga memiliki banyak plugin.
ReplyDeletenotepad ++ memang lebih bagus dibandingkan dengan notepad yang biasa :)
ReplyDeleteYa jelas dong, mas ini gimana sih :) hahaha
DeleteNyimak bro,, baru newbie ni sangat bermanfaat
ReplyDelete