Namun sayangnya ketika batterai alarm ini di install, ia tidak bisa aktif setiap kali laptop dinyalakan, karena itu aplikasi tersebut harus dimasukkan ke daftar startup secara manual, agar bisa selalu aktif. Begitu juga dengan program lain yang mungkin dianggap sangat penting untuk dapat dijalankan sebagai program startup otomatis.
Nah, berikut merupakan cara menambah program ke daftar Startup windows:
- Klik Startmenu (pada windrows 7) > pilih All program > klik kanan folder Startup > klik Open.
Maka terbuka folder Startup. Folder inilah yang digunakan untuk menempatkan shortcut dari aplikasi yang kamu inginkan selalu aktif setiap kali laptop hidupkan. - Klik kanan > New Shortcut > kemudian klik tombol Browse dan cari aplikasi yang dimaksud pada folder instalasi (drive c). Pada contoh ini yaitu Batterai Alarm: C:\Program Files\Steve Emmons\Battery Alarm\ > klik BatteryAlarm.exe > klik Next.
- Beri nama shortcutnya atau biarkan sesuai dengan defaultnya > klik Finish
- Restart laptop kamu, maka Baterai Alarm akan aktif setiap kali laptop dinyalakan.
Buka spoiler berikut:
Buka spoiler berikut:
Buka spoiler berikut:
Sebagai catatan, walaupun di internet banyak sekali tool yang bisa dipakai untuk mengatur program startup otomatis, namun dengan cara sederhana seperti di atas sebenarnya sudah cukup, dan tidak perlu tambahan software ini itu, karena windows sudah menyediakan fitur startup di dalamnya.
Jangan lewatkan baca juga tutorial yang berkaitan dengan start-up:
Cara mempercepat startup windows melalui msconfig
Semoga tips aplikasi windows ini bisa bermanfaat buat kamu.
Ayo beritahukan tips ini ke teman dekat kamu agar mereka juga bisa belajar tips-tips windows dan berbagai aplikasinya.
Selamat mencoba membuat daftar program startup windows, semoga bermanfaat.
hehe...ternyata gitu to ya..selama ini saya ndak tahu caranya.. :D
ReplyDeleteagar program aktif saat startup (setiap kali komputer) dinyalakan/direstart maka caranya seperti di atas, pak. Program yang di masukkan ke daftar startup merupakan program yang tidak secara langsung aktif saat laptop di ON kan.
Deletesalam hangat di pagi yang indah :)
ReplyDeleteSelamat pagi juga pak ustadz semoga selalu sehat dan berada dalam lindunganNya, Amiiinn,
Deletewih keren boss ..
ReplyDeleteHehehe blognya simple aja jang yabg penting bisa buat nulis.
DeleteAyo jang ngeblog lagi seriusin, apa aja temanya. Hobi, traveling, apa tentang daerah asal. Masih inget kan caranya? Gampang lah.
saksessss...
ReplyDeletemakasih yaa
Sama-sama, mas. Semoga tips cara menambah startup program ini bisa dipakai sama orang lai juga untuk membuka program lebih cepat.
DeleteKalau pakai windows 10 gimana caranya? Mohon pencerahannya
ReplyDeleteSecara prinsip sama, msa. Coba buka
DeleteC:\Users\[namakomputer]\AppData\Roaming\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs\Startup