Simple blog to share

Saat pertama kali anda menginstall (dan atau menginstall ulang) browser chrome desktop dan membukanya, anda akan diminta untuk memasukkan account google. Begitu juga setiap kali anda menutup chrome kemudian membukanya lagi. Jika anda belum login ke akun google, maka anda akan terus diminta masuk ke akun google.

Ini dikarenakan google menginginkan anda bisa langsung mengakses semua layanan google melalui browser tersebut, baik gmail, google photo, google drive, ataupun layanan google lainnya. Seperti slogan google "satu akun untuk semuanya"

cara-membuat-chrome-blank-saat-pertama-dijalankan

Jika anda tidak ingin seperti di atas, yaitu chrome minta login terus,  sebenarnya ada setingan sederhana pada browser tersebut, yaitu dengan cara membuatnya menjadi blank page (halaman kosong) saat chrome dijalankan.

# Untuk tips lain yang berkaitan dengan penggunaan browser chrome bisa anda baca di halaman ini;
Cara Update Manual Google Chrome

Di bawah ini akan ditunjukkan bagaimana cara mengganti halaman awal (homepage) chrome setiap kali anda membukanya

1. Klik toolbar Control di sudut kanan-atas google chrome > piih Settings (Pengaturan)
2. Pilih Bullet "Buka laman atau beberapa laman tertentu." > Klik Setel laman
Lihat image buka spoiler ini:
cara-setting-blank-page-pada-chrome
3. Ketik "about:blank" (tanpa tanda petik) > OK > Restart chrome anda.
Lihat image buka spoiler ini:
cara-pengaturan-blank-page-pada-chrome

Itulah tips cara sederhana untuk mengganti homepage google chrome, dari awalnya yang selalu minta login ke akun google menjadi blank page. Tips tersebut juga langsung terpakai saat anda membuka new tab atau new window.

Dengan cara setting homepage chrome bertampilan blank page, maka anda tidak merasa risih lagi dengan chrome yang selalu memunculkan form login. browsing lebih nyaman dengan tampilan kosong pada window baru atau pun tab baru.

Semoga bermanfaat...

3 comments:

  1. Alfamart mana aja bisa kan? Gak mesti alfamart tertentu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iy bisa, semua alfmart bisa digunakan untuk sarana transfer dana tanpa harus repot ke KCP sebuah bank, kelebihan lainnya jam buka alfamart cukup lama, tutup hingga jam 10 an malem

      Delete
    2. oh ya sebenarnya halaman ini topiknya beda, seharusnya ada di sini

      Pengalaman Transfer Uang Lewat Alfamart

      Delete

===>>> Untuk mendapatkan pemberitahuan jawaban komentar melalui email, silahkan berkomentar dengan google account dan beri tanda centang pada "Notify me". "Notify me" muncul setelah anda login ke google account <<<===

Blog Archive

Dapetin tips dan trik secara langsung. Gunakan email untuk Subscribe.

Cek email masuk kamu untuk verifikasi, klik link yang disertakan pada email tersebut hingga muncul "Email Subscription Confirmed!"

Delivered by FeedBurner

Powered by Blogger.